KPU Kabupaten Bojonegoro Raih Nilai IKM 94,07 dengan Kategori Sangat Baik

Bojonegoro, kab-bojonegoro.kpu.go.id – Selasa (23/12), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bojonegoro mencatatkan capaian positif dalam pelayanan publik melalui hasil Survei Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) Pelayanan Publik Terpadu Semester II Tahun 2025. Berdasarkan hasil survei, KPU Kabupaten Bojonegoro memperoleh nilai Survei Kepuasan Masyarakat (SKM) sebesar 94,07 dengan kategori Sangat Baik.

Survei IKM ini dilaksanakan sebagai bagian dari komitmen KPU Kabupaten Bojonegoro dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat secara berkelanjutan. Hasil survei menunjukkan bahwa mayoritas responden merasa puas terhadap pelayanan yang diberikan, baik dari aspek profesionalisme petugas, kejelasan informasi, maupun kemudahan akses layanan.

Berdasarkan data responden, survei diikuti oleh 50 responden, yang terdiri dari 35 responden laki-laki dan 15 responden perempuan. Dari sisi usia, responden didominasi oleh kelompok usia 17–27 tahun sebanyak 20 orang, diikuti kelompok usia 39–49 tahun sebanyak 17 orang, 28–38 tahun sebanyak 11 orang, serta 50–60 tahun sebanyak 2 orang.

Dari latar belakang pendidikan, responden terdiri dari lulusan SMA sebanyak 15 orang, Diploma III sebanyak 8 orang, Sarjana (S1) sebanyak 25 orang, dan Pascasarjana (S2) sebanyak 2 orang. Sementara itu, berdasarkan pekerjaan, responden berasal dari berbagai latar belakang, antara lain PNS/TNI/Polri sebanyak 6 orang, pegawai swasta sebanyak 14 orang, mahasiswa sebanyak 23 orang, serta pekerjaan lainnya sebanyak 7 orang.

Capaian nilai IKM dengan kategori Sangat Baik ini menjadi indikator bahwa pelayanan publik yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Bojonegoro telah berjalan dengan optimal. Ke depan, KPU Kabupaten Bojonegoro berkomitmen untuk terus melakukan evaluasi dan peningkatan kualitas pelayanan guna mewujudkan pelayanan publik yang semakin profesional, transparan, dan berintegritas. (humas/ndy)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Dilihat 26 Kali.